17 Contoh Hewan Vivipar dan Ciri-cirinya

17 Contoh Hewan Vivipar dan Ciri-cirinya - Setelah pada artikel sebelumnya kita membahas tentang contoh hewan ovipar, pada artikel kali ini kita akan membahas tentang hewan vivipar. Apa itu hewan vivipar? Seperti apa ciri-ciri hewan vivipar dan apa saja contoh hewan vivipar yang ada di sekitar lingkungan kita? Untuk dapat menjawabnya, silakan pahami artikel berikut ini!

Contoh Hewan Vivipar

Hewan vivipar adalah hewan yang berkembang biak dengan cara beranak atau melahirkan. Dalam perkembangbiakannya, embrio hewan vivipar tumbuh di dalam rahim dan baru akan keluar setelah mencapai pertumbuhan optimal. Manusia juga termasuk organisme vivipar. Selain itu, hampir semua mamalia juga adalah contoh hewan vivipar.


Secara umum, hewan vivipar memiliki beberapa ciri. Ciri-ciri hewan vivipar di antaranya memiliki daun telinga, penutup tubuh berupa bulu, dan puting atau kelenjar susu. Dengan adanya kelenjar susu ini, hewan vivipar akan menyusui bayinya setelah terlahir. Berikut ini akan kami berikan beberapa contoh hewan vivipar lengkap dengan gambar dan nama latinnya.

1. Kera
Semua keluarga kera atau primata adalah mamalia yang termasuk contoh hewan vivipar. Kera akan hamil setelah terjadi ovulasi atau perkawinan dengan kera jantan. Lamanya periode hamil masing-masing jenis kera berbeda karena dipengaruhi oleh faktor fisiologis. Beberapa keluarga kera yang bisa menjadi contoh vivipar di antaranya gibbon, siamang, orangutan, simpanse, gorila, dan bekantan.

2. Gajah
Contoh hewan vivipar selanjutnya adalah gajah (Elephant maximus). Hewan berbelalai dan bertelinga lebar ini hamil dan melahirkan anaknya. Periode hamil pada gajah berkisar antara 18 – 24 bulan. Gajah betina dewasa umumnya hanya dapat melahirkan anak sebanyak 4-5 kali. Oleh karena itulah perkembangbiakan gajah sangat terbatas dan terancam mengalami kepunahan.

3. Kuda
Kuda (Equus caballus) adalah contoh hewan selanjutnya yang berkembang biak dengan cara beranak. Kuda hamil selama 11-12 bulan setelah proses ovulasi. Proses melahirkan secara umum berlangsung pada malam hari, tepatnya saat matahari selesai terbenam. Jarang ada kuda yang melahirkan saat pagi atau siang hari.

4. Sapi
Sapi memiliki daun telinga dan kelenjar susu, dua ciri hewan vivipar. Sapi banyak dibudidayakan manusia untuk diambil tenaga, kulit, daging, dan susunya. Hewan ini hamil selama 270 hari jika bayinya bayi perempuan, sedangkan jika bayinya bayi laki-laki, maka usia kehamilannya lebih dari itu.

5. Paus
Ikan paus adalah mamalia air yang termasuk contoh hewan vivipar. Meski banyak ikan umumnya berkembang biak dengan cara bertelur, namun ikan paus justru akan mengalami kehamilan dan melahirkan. Paus hamil atau mengandung selama 19 bulan di mana setiap periode kehamilan mereka hanya akan hamil 1 bayi saja.

6. Kambing
Kambing merupakan mamalia yang banyak dibudidayakan manusia sebagai ternak rumahan. Kambing betina memiliki usia kehamilan selama 150 hari atau sekitar 5 bulan. Setelah melahirkan, betina dewasa akan menyusui bayinya (atau yang biasa disebut cempe) selama 3 bulan, sebelum akhirnya dapat dikawinkan lagi.

7. Anjing
Contoh hewan vivipar yang kami berikan terakhir adalah anjing. Anjing berkembang biak dengan cara mengandung dan melahirkan. Periode hamil pada anjing berkisar antara 55-65 hari. Saat hamil, anjing bisa mengandung lebih dari 4 bayi.

Nah, demikianlah beberapa contoh hewan vivipar beserta ciri-cirinya. Semoga dapat menambah wawasan Anda terkait cara perkembangbiakan hewan. Pada artikel selanjutnya kita akan membahas tentang contoh hewan ovivivipar. Silakan lanjut membaca!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "17 Contoh Hewan Vivipar dan Ciri-cirinya"

Posting Komentar